Sayur sop adalah salah satu jenis lauk yang paling terkenal di Indonesia. Banyak orang suka dengan sop yang sebenarnya merupakan masakan asli dari Korea ini. Cita rasa sop yang begitu menggoda membuat banyak orang suka dengannya.
Sop sendiri biasanya dimasak dengan sayur dan kuah yang dapat membuat lapar dan dahaga jadi hilang seketika. Tentunya sop sangat cocok sebagai menu ketika puasa. Untuk berbuka puasa juga sangat cocok. Dan disini kami akan berikan resepnya bagaimana membuat sayur sop terbaik agar lapar dan dahaga hilang seketika! Simak resepnya berikut ini yuk!
Resep Sayur Sop
Sayur sop memang sangat lezat apalagi kalau disantap ketika berbuka puasa. Dan bagi Anda yang ingin memasaknya untuk berbuka puasa, berikut ini resepnya yang bisa Anda coba di rumah!
Baca Juga:
Bahan – Bahan Sayur Sop
Bahan utama membuat sayur sop :
- ½ ekor ayam broiler dan potong jadi 10 bagian
- air 1 ½ liter
- Wortel 100 gram diiris bulat tebal 1 cm
- Kentang 100 gram diiris dadu 2 cm
- Kembang kol 150 gram diiris per kuntum
- Daun kol 100 gram diiris ukuran 3 x 3 cm
- Daun bawang 3 batang diiris 2 cm
- Daun seledri 3 batang dan diikat simpul
- Makaroni 100 gram dan rendam dengan air panas
Bahan bumbu halus yang Anda perlukan diantaranya :
- Bawang putih 3 butir
- Bawang putih 3 siung
- Merica butir 1 sdm
- Garam 2 sdt
- Gula pasir ½ sdt
- Bumbu kaldu ayam 1 sachet
Cara Membuat Sayur Sop
- Pertama – tama Anda rebus ayam sampai matang kemudian angkat. Saring air dan rebus ayam kemudian tambahkan 500 ml air dan didihkan kembali.
- Sementara itu, Anda tumis bumbu halus sampai harum dan pindahkan tumisan bumbu ke dalam panci kaldu.
- Masukkan juga wortel, kentang dan daun seledri. Masak sampai setengah matang.
- Masukkan kembang kol, daun kol, dan ayam rebus. Kemudian masak sampai semua sayuran matang.
- Lalu Anda masukkan daun bawang dan makaroni. Biarkan sebentar sampai semua bahan matang, angkat dan sajikan hangat.
Sangat mudah bukan untuk membuat sayur sop ini? Terapkan di rumah. Dan semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Resep Sayur Sop bermanfaat.
Artikel keren lainnya: